Langsung ke konten utama

PADANG PASIR DI TANAH INDONESIA



GUNUNG BROMO (TAMAN NASIONAL BROMO TENGGER SEMERU)

Indonesia adalah negara yang kaya akan keindahan alamnya, dan sayang sekali bila kita sendiri (penduduk Indonesia) tidak bisa menikmati keindahannya. Seseorang yang sering menjelajahi indahnya kekayaan alam Indonesia pasti rasa nasionalisme-nya lebih besar daripada orang-orang yang belum merasakannya sendiri, mengapa?
Karena pada dasarnya seseorang akan mencintai segala sesuatu itu jika dia telah mengenal objeknya. Jadi mencintai Indonesia itu, jika mereka pernah merasakan keindahan dan merasakan suasana penduduk di daerah-daerah secara dekat. Atau dengan kata lain dengan menjelajahi Indonesia, seseorang akan tumbuh rasa mencintai tanah air-nya secara kuat!
Oke .. kali ini kita menengok keindahan alam Indonesia di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, disana terdapat padang pasir yang sangat luas serta gunung-gunung telanjang berdiri tegak. Mungkin jika kita berada disana, kita dapat merasakan kentalnya budaya Hindhu-Budha disana. Karena masih banyak terdapat tempat beribadah mereka.
Kalau domisili kita di jakarta, jalur transportasi yang dapat kita pakai untuk dapat menuju gunung Bromo adalah sebagai berikut:
Stasiun Senen – Stasiun Malang Kota            : kereta ekonomi bisnis
Stasiun Malang Kota – Pasar tumpang           : nyarter mobil sedan
Pasar Tumpang – Gunung Bromo                   : nyarter mobil jib






Jangan lupa slayer atau penutup hidung, karena pasir-pasir berterbangangan dimana-mana dapat mengganggu kesehatan pernapasan. Padang pasir disana yang sangat luas, membuat suhu pada siang hari saat matahari terik itu terasa sangat panas. Namun pada malam dan dini hari iklim disana sangat dingin. Dan banyak terdengar suara teriakan anjing/srigala dimalam hari, menambah indahnya malam di gunung Bromo.










Disana terdapat anak-anak tangga yang bisa mengantarkan kita untuk dapat ke puncak gunung Bromo. Tangga yang memudahkan pendakian dan memudahkan siapa saja dari berbagai usia bisa mencapai puncak gunung Bromo. Di puncak gunung Bromo terlihat jelas sekali kawah didalam perut gunung tersebut. Suatu fenomena alam yang luar biasa, gunung yang masih aktif dan bisa kita jejaki dari dekat.





Di padang pasir Gunung Bromo, sering sekali dipakai untuk pembuatan film, dan sering juga kita sering lihat FTV yang memakai background padang pasir Bromo. Suatu keindahan yang Indonesia miliki, suatu asset yang harus kita jaga kelestariannya.










Kita sebagai manusia adalah makhluk yang sangat dimanjakan oleh yang Maha Kuasa, dimanjakan oleh alam-alamnya yang sangat indah. Pantaskah kita untuk tidak peduli kepada bumi ini, bumi tempat dimana kita hidup! Siapa lagi yang menjaga bumi ini kalau bukan manusia! Kapan kah kita akan tersadar, bumi terluka dan ia pun menangis. Buka lah mata dan juga hatimu kawan! Go green! Lestari Indonesiaku!



Komentar

Postingan populer dari blog ini

STUDI KASUS AXEON N.V

STUDI KASUS AXEON N.V : PENGENDALIAN TINDAKAN, PERSONEL DAN BUDAYA Makalah yang disusun untuk Melengkapi Tugas Mata Kuliah Sistem Perencanaan dan Penegendalian Manajemen Semester VII/2014 Disusun Oleh: Ade Martika Sari        11121026 Ikrom F.I                     11121070 Luthvika                      12121033 Jurusan Akuntansi  UNIVERSITAS TIR L OGI JAKARTA 2014 KATA PENGANTAR             Puji syukur Penulis  ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa yang karena atas tuntunan-Nya yang telah memberi rahmat dan hikmat-Nya kepada penulis untuk dapat menyelesaikan makalah ini tentang kasus Axeon N.V ; Pengendalian Tindakan, Personel dan Budaya sebagai syarat pemenuhan nilai pada mata kuliah Sistem Perencanaan dan Penegendalian Manajemen Jurusan Akuntansi Universitas Trilogi. Penulis menyadari bahwa masih banyak sekali kekurangan pada penulisan makalah ini. Oleh sebab itu penulis dengan senang hati akan menampung dan menerima saran dan kritik yang bersif

DUA RIBU SEBELAS

Universitas Trilogi d/h STEKPI, 2011 Apa yang dapat menjadikan ribuan pasir menjadi suatu benda yang indah? dan dapat memperindah segalanya? Karena memang tidak mudah menggabungkan ribuan pasir menjadi fragmen-fragmen indah kehidupan. Terlebih karena ‘kebermaknaan’ adalah harga mati dari segala prosesnya. Bisakah kau bayangkan, fragmen-fragmen tersebut adalah ratusan orang yang berasal dari berbagai wilayah dan ideologi yang berbeda, yang kemudian melebur menjadi satu untuk membuat sebuah harmonisasi kehidupan demi mencapai satu kesatuan yang utuh. Lucu rasanya mengingat memori-memori itu. Saat dimana kita canggung berkenalan, tuk berusaha menarik perhatian lawan bicara, memutar otak untuk menghasilkan omongan yang bersahabat. Hingga masing-masing dari kita mengenal satu sama lain. Apa yang membuat seseorang menjadi sangat berarti? Patut disanjung dan layak untuk dikenang? Karena ditempat ini aku menyadari setiap makna akan selalu lahir bersama apapun yang a

STUDI KASUS PUENTE HILLS TOYOTA

Makalah Diajukan untuk Melengkapi Tugas Mata Kuliah Sistem Perencanaan dan Pengendalian Manajemen Semester VII /201 4 Disusun oleh (Kelompok 2 ) : Ikrom F.I                           (111210 70 ) Ade Martika Sari              (111210 26 ) Luthvika                            ( 12121033 ) JURUSAN AKUNTANSI UNIVERSITAS TRILOGI JAKARTA 201 4 KATA PENGANTAR             Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunia-Nyalah kami mampu menyelesaikan makalah ini dengan baik.             Makalah tentang “Kasus 2 PUENTE HILLS TOYOTA ” ini disusun dengan tujuan untuk menyelesaikan tugas Sistem Perencanaan dan Pengendalian Manajemen dan diharapkan melalui makalah ini, kami dapat menambah wawasan mengenai Strategi Sistem Perencanaan dan Pengendalian Manajemen.             Kami mengucapkan terima kasih kepada L ely Dahlia, SE., M. Ak, selaku dosen Sistem Perencanaan dan Pengendalian Manajemen kami ya