Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2013

BELUM ADA JUDUL

Malam bahaya sebelum matahari kembali menyinari bumi Tapi kenapa bulan enggan berlama-lama menyinari malam? Dan kenapa bintangpun tak menampakkan wujudnya hari ini? Apakah mereka bukan sosok yang selalu setia untuk menemani kesendirian ini? Hidup akan lebih indah, jika yang diharapkan menemui titik terang Tapi cukup senang walaupun hanya bisa merindukan dia disana Tidak peduli jawaban yang ada Tapi rasa rindu ini memang terasa sangat indah Sangat indah terlebih jika bisa merasakan suatu cinta, rasa iba hati, rasa rindu Dan hati inilah yang sangat menentukan semangat dalam diri Suatu ketika harapan yang ditunggu ternyata kandas Itulah kenikmatan yang sesungguhnya, yang tidak dipahami oleh orang lain Satu kalimat yang sebenernya ingin dikatakan Beribu kalimat penjelas yang tidak berarti dan masuk akal Yang pada intinya adalah “Aku cinta dia, hanya dia yang kunantikan dan rindukan!!!” I love you but it’s so easy to make you here with me! Good

PADANG PASIR DI TANAH INDONESIA

GUNUNG BROMO (TAMAN NASIONAL BROMO TENGGER SEMERU) Indonesia adalah negara yang kaya akan keindahan alamnya, dan sayang sekali bila kita sendiri (penduduk Indonesia) tidak bisa menikmati keindahannya. Seseorang yang sering menjelajahi indahnya kekayaan alam Indonesia pasti rasa nasionalisme-nya lebih besar daripada orang-orang yang belum merasakannya sendiri, mengapa? Karena pada dasarnya seseorang akan mencintai segala sesuatu itu jika dia telah mengenal objeknya. Jadi mencintai Indonesia itu, jika mereka pernah merasakan keindahan dan merasakan suasana penduduk di daerah-daerah secara dekat. Atau dengan kata lain dengan menjelajahi Indonesia, seseorang akan tumbuh rasa mencintai tanah air-nya secara kuat! Oke .. kali ini kita menengok keindahan alam Indonesia di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, disana terdapat padang pasir yang sangat luas serta gunung-gunung telanjang berdiri tegak. Mungkin jika kita berada disana, kita dapat merasakan kentalnya budaya Hin

SUNRISE DI TANAH TERTINGGI PULAU JAWA

Suatu kepuasan dalam hati dan kebahagiaan yang tidak ternilai, saat kita bisa berjuang dan mendapatkan hasil yang kita mau atas perjuangan tersebut. Inilah catatan perjalanan yang sangat melekat dalam hati, sangat dibutuhkan perjuangan ekstra dan memberikan pengalaman yang belum pernah didapatkan sebelumnya. Pendakian yang berjumlah 10 orang ini dimulai dari sekertariat Mahasiswa Pecinta Alam STEKPI “HARSHA PRATALA” yang berada di Kalibata, Jakarta Selatan. Jalur transportasi sekaligus biaya yang dikeluarkan untuk mengantarkan kita sampai pos awal pendakian Gunung Semeru adalah: Kalibata – Stasiun Senen                       : nyarter angkot M16 berwarna biru (3rb/org) Stasiun Senen – Stasiun Malang Kota              : kereta ekonomi bisnis (51rb/org) Stasiun Malang Kota – Pasar tumpang          : nyarter mobil sedan (10rb/org) Pasar Tumpang – Ranu Pane                         : nyarter Truck (25rb/org) Ranu Pane (pos 1) adalah pos awal pendakian, tempat

PERSIAPAN YANG PERLU DIPERHATIKAN BILA INGIN MELAKUKAN PERJALANAN

1.       Pengetahuan akan diri pribadi ·     Mental : kondisi psikologis diri pribadi pada saat menghadapi perjalanan, misal: gelisah, belum dapat izin orang tua, dll. ·     Fisik : kondisi fisik kita yang paling menentukan terlaksananya perjalanan. Apabila waktunya masih lama, kondisi yang buruk dapat diusahakan untuk ditingkatkan melalui pengobatan atau latihan-latihan jasmani. ·     Materi : keadaan uang yang cukup untuk mendukung perjalanan, dari rencana perjalanan dapat diketahui perkiraan kebutuhan akan uang 2.       Pengetahuan akan medan yang dihadapi ·     Administrasi : setiap wilayah tertentu pasti berada dibawah kekuasaan suatu pihak, misal: PEMDA, KORAMIL, Pengelola Derah dll. Sangat diperlukan adanya pengetahuan tentang surat-surat izin. ·     Lingkungan Budaya : pengetahuan tentang adat istiadat daerah yang bersangkutan. Agar kita tidak menyalahi peraturan-peraturan yang berlaku didaerah yang dikunjungi. ·     Topografi : keadaan alam sangat m

MANUSIA DAN ALAM

Di dalam Al-qur’an dikatakan bahwa Allah menciptakan alam dan segala isinya untuk kepentingan manusia. Pernyataan ini berarti bahwa diantara segenap ciptaan-Nya, manusia adalah makhluk yang dimanjakan dan paling dilebihkan daripada ciptaan-Nya yang lain. Ini mempunyai konsekwensi, yang semuanya berkisar pada masalah bagaimana manusia akan mengelola alam dan segenap isinya untuk kepentingan itu. Manusia merupakan bagian dari alam dan berkewajiban mengusahakan begiturupa agar hubungan yang sudah ada diantara keduanya tetap berlangsung dalam suasana tertib, tentram, seimbang dan sebagainya. Omong kosong jika ada yang mengatakan “telah menaklukan alam”. Alam yang demikian ramah, demikan kasih sayang, alam yang telah diciptakan Allah untuk kepentingan umatnya. Patutkah ditaklukan???? Menurut saya, alam tidak pernah menentang manusia. Alam tidak pernah berposisi dengan manusia. Alam dapat berkembang tanpa manusia, tetapi mungkinkah sebaliknya? Sebenernya ketika seseorang berhasi

MUNAFIK

Semakin majunya zaman, dan semakin banyaknya orang-orang munafik bermunculan disekitar kita. Entah karena kepentingan diri sendiri, karena jaga image, karena nama baik, atau karena tujuan tertentu lainnya. Apapun alasannya seseorang menjadi munafik, saya tetap benci mereka! Mengapa mereka tega membiarkan dirinya mempunyai muka dua! Mengapa mereka tidak bisa hidup apa adanya! Banyak kita temukan orang-orang yang sok suci, sok baik, sok manis, sok peduli hanya di depan orang-orang banyak, tapi dibelakang sikap itu berbalik 180 derajat! Orang-orang seperti ini yang harus dijauhi karena sangat berbahaya, dan sangat merugikan. Parahnya lagi ada orang yang selalu berpenampilan sok alim, mereka mengajarkan kita begini-begitu, mereka mengarahkan kita seperti ini, dan mereka selalu menegur kita hal-hal yang sepele.. namun dibelakang mereka sendiri yang tidak bisa memegang omongannya. Apakah anda diam saja ketika dihadapkan dengan orang yang seperti itu? bagi saya, lebih baik dias